Resep Cara Membuat BROWNIES KUKUS TRIPLE COKELAT
Istimewa sekali. Mungkin ini adalah kata yang tepat
untuk sajian yang satu ini. Dalam satu potong kue berownis ini Anda bisa
menikmati tiga rasa sekaligus dalam brownis kukus triple cokelat kali
ini. Sebab tak hanya satu macam cokelat saja yang digunakan tetapi tiga
macam cokelat. Mantap kan....?
bahan-bahan/bumbu-bumbu:
4 butir telur
80 gram gula pasir
1/4 sendok teh garam
2 sendok teh emulsifier(sp/tbm)
80 gram tepung terigu protein sedang
10 gram susu bubuk
10 gram maizena
1/2 sendok teh baking powder
30 ml air
75 gram margarin
50 gram cokelat masak putih
50 gram cokelat masak susu
50 gram cokelat masak pekat
bahan toping:
50 gram buttercream
50 gram meises
Cara membuat:
- Kocok telur, gula pasir, garam, dan emulsifier sampai mengembang.
Masukkan tepung terigu, susu bubuk, maizena, dan baking powder sambil
diayak dan diaduk rata. Bagi 3 bagian.
- Panaskan sepertiga(25 gram margarin)dengan cokelat masak pekat. Aduk larut. Lakukan hal yang sama dengan cokelat lainnya.
- Masukkan campuran cokelat ke dalam satu bagian adonan. Aduk rata.
- Tuang di loyang loaf 24x10x7 cm yang dialas kertas tanpa dioles
margarin. Kukus di atas api sedang 10 menit sampai setengah matang.
- Tuang adonan cokelat susu diatasnya. Kukus kembali diatas api sedang
10 menit hingga setengah matang. Tuang adonan cokelat putih. Kukus
kembali diatas api sedang 20 menit hingga matang.
Untuk 12 potong