Resep Cara Membuat PUDING KEJU MOKA
Rasa keju yang gurih tak hanya dapat kita nikmati
dalam kue saja. Tapi nikmatnya keju juga dapat kita nikmati dalam
puding. Puding keju dengan lapisan moka seperti ini sangat pas untuk
disajikan sebagai hidangan penutup yang istimewa.
bahan-bahan/bumbu-bumbu:
bahan i:
200 ml susu cair
60 gram gula pasir
1/8 sendok teh garam
2 sendok teh kopi instan
1 1/2 sendok teh agar-agar bubuk
50 gram dark cooking chocolate, potong-potong
bahan ii:
400 ml susu cair
150 gram cream cheese
1/4 sendok teh garam
2 sendok teh agar-agar
1/2 sendok teh jeli bubuk
140 gram gula pasir
100 ml krim kental
Cara membuat:
- Bahan I, rebus susu cair, gula pasir, garam, kopi instan, dan
agar-agar bubuk sambil diaduk hingga mendidih. Matikan api. Masukkan
potongan dark cooking chocolate. Aduk hingga larut.
- Tuang dalam loyang bulat diameter 18 cm. Bekukan.
- Bahan II, rebus sebagian susu cair dan cream cheese sambil diaduk
hingga cream cheese larut. Masukkan sisa susu cair, garam, agar-agar dan
jeli bubuk. Masak sambil diaduk hingga mendidih. Matikan api.
- Tambahkan krim kental. Aduk rata. Tuang diatas bahan I. Bekukan.
Untuk 12 potong